• SMA NEGERI 1 KUARO
  • TOP (Terpercaya, Optimis dan Prestasi)

MEMPERINGATI HARI RA KARTINI SMAN 1 KUARO 2024

RA Kartini merupakan seorang sosok perempuan dan pahlawan yang menjadi populer dari adanya emanspasi wanita di Indonesia. Beliau memeperjuangkan derajat perempuan Indonesia agar bisa sama dengan laki-laki. Salah satunya yaitu melalui pemberian dan akses pendidikan yang didapatkan oleh perempuan. setiap tahunnya, perempuan indonesia mengenang jasa yang sudah diberikan dan membuat peluang bagi perempuan semakin terbuk. berkat adanya usaha yang diberikan oleh RA Kartini, perempuan Indonesia saat ini mampu mengenyam bangku pendidikan sampai bisa sukses.

Pada zaman ini, para wanita telah dapat menikmati hasil usaha yang beliau lakukan untuk para wanita. Telah dibuktikan dengan banyaknya para wanita yang sukses dan perannya tidak terbatas, tidak seperti dahulu wanita hanya melakukan pekerjaan rumah tangga, sebelum adanya RA Kartini bahkan sampai ke masanya pun, wanita tidak dapat menikmati bangku pendidikan. Namun sekarang, pria dan wanita sudah tidak dibedakan derajatnya, sehingga wanitapun dapat merasakan pendidikan seperti realita yang ada sekarang ini.

Salah satu kegiatan yang akan dilakukan sebagai upaya memperingati Hari Kartini adalah melaksanakan kegiatan upacara peringatan hari Kartini. dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur , nomor 100.3.4.1/3900/Disdikbud.Ia, menghibau seluruh SMA/SMK/SLB Se-Kalimantan Timur untuk melaksanakan Apel memperingati Hari Kartini yag ke-145. Hal ini tentunya sangat berperan untuk membantu meningkatkan jiwa nasionalisme para generasi muda. 

Dalam rangka memperingati hari kartini yang ke -145, pada hari senin tanggal 22 April 2024, kami keluarga besar SMA Negeri 1 Kuaro mengadakan upacara buntuk memperingati hari kartini sebagai wujud penghormatan mengangkat derajat kaum wanita Indonesia.  

Dengan semangat, kerjasama dan niat dari seluruh warga sekolah SMA Negeri 1 Kuaro, upacara peringatan hari Kartini dapat berjalan dengan lancar. Dengan adanya kegiatan ini, seluruh siswa-siswi dapat mengambil pengalaman yang berharga, menumbuhkan jiwa nasionalisme, serta dapat meneruskan cita-cita pahlawan emansipasi wanita yaitu Raden Ajeng Kartini bagi Indonesia.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MEMPERINGATI HARI PEMDIDIKAN NASIONAL SMA NEGERI 1 KUARO 2024

Hari Pendidikan Nasional adalah hari yang ditetapkan pemerintah Indonesia untuk memperingati salah   satu   pahlawan   nasional   Ki  

02/05/2024 14:00 - Oleh Administrator - Dilihat 236 kali
Seminar Edukasi Bahaya Narkoba dan HIV AIDS untuk Pelajar SMA/SMK/MA/Sederajat, Kecamatan Kuaro, Kabupaten Paser, Kal-Tim

Kamis, 24 Agustus 2023 bertempat di Gedung Serbaguna Kecamatan Kuaro diadakan Seminar Edukasi Bahaya Narkoba dan HIV AIDS untuk Pelajar SMA/SMK/MA/Sederajat, Kecamatan Kuaro, Kabupaten

27/08/2023 20:43 - Oleh Administrator - Dilihat 515 kali
Kegiatan Sertifikasi Pangan Jajanan Anak (PJAS) Aman oleh Tim BPOM Samarinda

Rabu, 23 Agustus 2023, SMA Negeri 1 Kuaro kedatangan TIM BPOM Samarinda melakukan uji sertifikasi Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) di kantin SMA Negeri 1 Kuaro.  Pangan Jajan An

27/08/2023 20:29 - Oleh Administrator - Dilihat 412 kali
Semarak Lomba 17 Agustus SMA Negeri 1 Kuaro

Bulan Agustus adalah bulan perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia. Untuk memeriahkan dalam rangka perayaan kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 dengan tema “Terus Melaju untuk In

27/08/2023 20:12 - Oleh Administrator - Dilihat 662 kali
PAT SMA NEGERI 1 KUARO TP. 2022/2023

Kuaro, 31 Mei 2023 Majalah Digital "AKKAS" SMA Negeri 1 Kuaro

07/06/2023 11:54 - Oleh Administrator - Dilihat 377 kali